Ketangga. SK_ Ketangga merupakan salah satu desa dari 8 desa di Kecamatan Suela Kabupaten Lombok Timur dengan luas wilayah 800 Ha.
Selain desa ini merupakan desa tertua dan menyimpan banyak sejarah. Desa tersebut memiliki banyak potensi, mulai dari bentang sungai, persawahan, dan ladang yang sangat potensial.
Bentang alam desa ini tentu memiliki potensi, baik pertanian, peternakan dan sumberdaya alam lainya. Selain itu potensi sumber daya manusi sangat mendukung.
Desa tua ini tergolong topografi tinggi, dengan ketinggian 400 - 450 meter dari permukaan laut (mdpl). Rata-rata curah Desa Ketangga yaitu dengan curah hujan 1000 - 1200 mm/th. Suhu udara berkisar 28 - 30 derajat celcius.
Batas-batas dan orbitasi desa yang menyimpan sejarah berada pada batas desa sebagai berikut. Sebelah utara Desa Suntalangu, sebelah timur Desa Selaparang, sebelah selatan Desa Bagik Papan, dan sebelah barat Desa Suela.
Sedangkan jarak dari Desa Ketangga ke Ibukota Kecamatan sepanjang 2,5 Km. Jarak dari Desa Ketangga ke Ibukota kabupaten sepanjang 35 Km. Jarak dari Desa Ketangga ke Ibukota Provinsi sepanjang 64 Km.
0 Komentar