Lombok timur. SK_ Beragam khasanah tradisi pada masyarakat sasak. Begitu juga
dengan kuliner khasnya, namun sayang belum banyak diketahui oleh public secar
global. Nah kali ini kita akan membahas kuliner khas Lombok satu ini. Namanya makanan Seruang, ini kita bisa temukan di Desa Ketangga, Kecamatan suela,
Kabupaten Lombok timur NTB.
Seruang merupakan makanan khas dari Lombok. Makanan ini juga
digolongkan sebagai jamu karena memiliki khasiat memperbaiki pencernaan dan
lambung. Seruang sangat
popular bagi masyarakat suku sasak sejak dulu sampai sekarang, karena memiliki rasa yang manis pedas dan segar.
popular bagi masyarakat suku sasak sejak dulu sampai sekarang, karena memiliki rasa yang manis pedas dan segar.
Bahan utama makanan seruang adalah beras ketan hitam dan
gula merah. Kemudian dikombinasikan dengan bumbu penyegar diantaranya ketumbar, garam, merica, jahe, dan sebia tandan banyak mengandung vitamin B yang
dapat merangsang lambung memberikan rasa lapar. Selain itu bagi anda yang
kurang dalam berumah tangga, seruang berhasiat membantu meningkatkan semangat dalam
berhubungan sex suami isteri.
Pengolahan makanan seruang dimulai dengan penggilingan bumbu
sembari memasak beras ketan hitam dengan gula aren. Kemudian menuangkan bumbu
halus pada wadah yang terisi air secukupnya. Makanan seruang tersebut belum ada
di pasaran, hanya dikonsumsi dan dibuat untuk pribadi saja.
Makanan ini terbuat dari
beras ketan hitam dan gula aren serta khas bumbu penyegar, dengan menghasilkan
manfaat yang besar, diantaranya sebagai sarana mencegah masuk angin, meningkatkan nafsu
makan, meningkatkan energy hubungan suami isteri, membantu menghilangkan
capek-capek, memperlancar siklus menstruasi, mengeluarkan dahak dan
ekspektoran, mengurangi rasa pusing, mual dan kembung. (Eos)
0 Komentar